10 Tips memilih kampus yang tepat dan terbaik, Fresh graduate wajib tau!

Mau kuliah dimana?, kerap kali jadi pertanyaan yang sering ditanyakan menjelang akhir masa SMA/SMK. Dengan mempertimbangkan untuk melanjutkan pendidikan tentunya dapat meningkatkan ilmu yang dimiliki dan potensi berkarir di perusahaan besar yang popular. Lantas, apa saja hal yang diperlukan untuk memilih kampus yang tepat dan baik untuk diri sendiri? Simak bacaan ini sampai habis.
Cara memilih kampus terbaik
#1 Menentukan minat yang relevan dengan tujuan
Sebelum memilih kampus, kita perlu memperhitungkan tujuan dengan clear dan minat yang yang relevan sesuai kemampuan pribadi dengan mempertimbangkan kecenderungan akademik. Dengan menentukan hal ini dengan clear, kamu akan dimudahkan dalam memilih program studi akan membuat perjalanan Pendidikan jadi lebih menyenangkan dan produktif. Selain itu, hal ini juga dapat membantu kamu dalam membuat career plan yang terarah dan realistis dimasa depan.Best practice:
#2 Memilih beberapa universitas pilihan
Hal ini menjadi dilema semua orang yang sedang memikirkan untuk melanjutkan perdidikan perkuliahan baik itu negeri dan swasta. Faktanya, kampus negeri terkadang tidak lebih baik dibandingkan kampus swasta, begitu juga sebaliknya. Hal yang perlu dipastikan yaitu :
- Pastikan kampus yang kamu pilih cukup dikenal banyak orang, tidak harus popular.
- Pastikan program studi yang kamu pilih memiliki prospek pekerjaan di masa mendatang sesuai dengan minat dan skill yang tengah kamu kembangkan.
- Pastikan fasilitas yang disediakan universitas dapat mendukung cita-cita kamu setelah tamat dari kampus tersebut. Fasilitas ini meliputi tenaga pengajar, tempat praktikum hingga kesempatan magang sebagai professional.
- Pastikan biaya kuliah affordable sesuai kantong kamu.
#3 Evaluasi Reputasi dan akreditasi
Reputasi dan akreditasi kampus menjadi hal penting dalam memilih kampus karena, semakin baik reputasi dan akreditasinya, semakin mudah pula kamu di pilih perusahaan untuk bekerja di perusahaan tersebut. Selain itu, akreditasi juga menentukan kualitas pembelajaran di universitas tersebut, hal ini tentu akan memudahkan kamu dalam mengembangkan skill.
#4 Evaluasi program studi yang akan kamu pilih
Cara untuk mengevaluasi poin ini yaitu dengan meninjau silabus, kurikulum, fokus penelitian, reputasi program akademik hingga perkembangan alumni universitas tersebut. Pastikan pula program studi yang ditawarkan relevan dengan kebutuhan pasar kerja di masa mendatang.
#5 Ulik fasilitas dan sarana yang disediakan
Fasilitas dalam universitas dapat memudahkan kamu untuk menyelesaikan studi di kampus tersebut. Fasilitas ini meliputi fasilitas akademik, laboratorium, fasilitas olahraga, perpustakaan, akses penelitian terdahulu, komunitas pengembangan skill dan fasilitas lainnya yang mampu mendukung perkembangan kemampuan kamu di masa depan.
#6 Kebijakan keuangan dan beasiswa
Selain best practice diatas terdapat juga beberapa hambatan yang memiliki resiko untuk menghambat perkembangan karir yang tengah kamu bangun, diantaranya.
#7 Lokasi kampus
Lokasi kampus yang berada di kota besar biasanya mempermudah kamu untuk bekerja di perusahaan yang kamu impikan. Diluar itu, memilih lokasi kampus berada juga menentukan biaya hidup dan aksesibilitas area di sekitar kampus.
#8 Evaluasi kehidupan kampus
Memahami suasana kampus dapat membantu kamu dalam belajar. Hal yang perlu diperhatikan yaitu :
- Lingkungan pertemanan yang sehat.
- Aktivitas ekstrakulikuler atau komunitas.
- Kesempatan untuk terlibat dalam kegiatan sosial.
- Aktif dalam akademik dan keilmuan.
#9 Prospek pekerjaan
Banyak kampus yang menawarkan prospek pekerjaan dimasa mendatang. Hal ini dapat memudahkan kamu untuk memilih prodi sesuai cita-cita kamu dimasa mendatang. Pastikan kampus yang kamu pilih menjelaskan tentang prospek pekerjaan yang potensial untuk kamu nantinya.
#10 Konsultasikan dengan orang yang berpengalaman
Pelajaran terbaik adalah dengan sharing Bersama dengan orang yang berpengalaman misalnya seperti guru atau konselor sekolah. Selain itu, kamu juga bisa mencari alumni atau mahasiswa yang tengah berkuliah dikampus yang ingin kamu masuki melalui social media seperti Instagram, TikTok, LinkedIn dan lain-lain. Hal ini dapat membantu kamu dalam menemukan informasi yang tidak kamu temukan di tempat lain karena mereka akan memberikan sudut pandang lain di kampus tersebut.
Memilih kampus atau universitas yang tepat merupakan investasi masa depan yang sangat penting. Selain itu, perencanaan yang matang dalam melanjutkan Pendidikan dapat memudahkan kamu menemukan lingkungan akademik yang mendukung perkembangan diri dan memudahkan kamu dalam menyusun career plan dimasa mendatang.
1 thought on “10 Tips memilih kampus yang tepat dan terbaik, Fresh graduate wajib tau!”